Trauma “Air Bah”, 138 Warga Jao Pabalutan Ungsi

- Jurnalis

Sabtu, 29 Juni 2024 - 11:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH DATAR,empatzona.com- Debit dan curah hujan yang cukup deras dan berdurasi lama pada sejumlah nagari di wilayah kerja Pemerintah daerah kabupaten Tanah Datar, Jumat (28/6/2024) sejak sore sampai malam hari mengakibatkan debit air sungai batang Lona naik.

Mendengar informasi dari warga untuk warga disekitaran Jaho (Jao-red)  jorong Pabalutan Nagari Rambatan, kecamatan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar,  bagi warga yang tinggal di sekitar bantaran sungai tersebut merasa khawatir dan trauma,  sehingga memutuskan untuk kembali ke pondok-pondok pengungsian milik mereka yang letaknya jauh dari aliran sungai batang Lona tersebut.

Walaupun di pondok mereka tidak ada penerangan lampu sedikitpun, namun demi keselamatan mereka tetap memutuskan untuk bermalam sampai kondisi air dirasa benar-benar normal kembali.

Begitu mendapat laporan via telepon dari pemerintahan Nagari Rambatan,  Bupati Tanah Datar Eka Putra malam itu juga langsung bergerak cepat untuk mengecek kondisi keamanan dan kebutuhan warganya yang ada di pengungsian.

“Tadi Saya mendapat laporan langsung dari Wali Nagari Rambatan dan beberapa tokoh masyarakat, bahwa malam ini air sungai batang Lona naik dan warganya mengungsi. Setelah itu, kami langsung bersama-sama datang ke lokasi untuk mengunjungi warga kami yang mengungsi disini, Alhamdulillah, seluruh warga kami yang berada disini dalam kondisi baik semuanya,” kata Bupati.

Menurut Bupati Eka Putra, warga mengungsi sejak pukul 7 malam, hal ini dikarenakan hujan deras dan naiknya debit air sungai batang Lona.

“Alhamdulillah, masyarakat sekarang sudah tanggap terhadap bencana dan langsung mengungsi ketika melihat air sungai naik, ini sangat bagus, masyarakat sudah cerdas, dengan kesadarannya setelah melihat situasi mereka langsung memutuskan untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman,  ini yang kita inginkan dari masyarakat kita, jangan tunggu ada peringatan baru mengungsi,” ujarnya.

Saat berada di lokasi pengungsian, Bupati Eka Putra juga memastikan ketersediaan logistik bagi warganya yang sedang mengungsi.

“Tadi sudah kita cek langsung ke warga, alhamdulillah logistik untuk malam ini sudah cukup, besok pagi (hari ini.Red), kita akan kirimkan bantuan kesini melalui pak Wali Nagari dan Kepala Jorong,” tegasnya.

Sementara, Wali Nagari Rambatan Irzon menjelaskan bahwa warganya yang mengungsi malam ini sebanyak 138 jiwa.

“Pasca bencana galodo pada bulan lalu, alhamdulillah warga kami sudah semakin tanggap terhadap keselamatannya masing-masing, Apabila melihat air sungai naik, mereka langsung mengungsi ke tempat ketinggian dan mereka juga sudah menyiapkan pondok-pondok untuk tempat mengungsi, seperti yang kita lihat sekarang, disini ada 138 jiwa yang mengungsi disini,” jelasnya. (Pro.TD,hp/NH.ezc)

Baca Juga :  Guna Serap Tenaga Kerja, Bupati Pasaman Buka Pelatihan Konstruksi

Berita Terkait

Terpantau, Silaturrahmi ‘Eid Fithri Tidak Maksimal, Lebaran Dominan Ke Objek Wisata
Antisipasi Kelangkaan Kebutuhan Bahan Pokok, Polres Gandeng Dinas Terkait Lakukan “Sidak Pasar”
Pacu Integritas Dan Kepercayaan Publik, PN Batusangkar Gelar Public Campaign
Satu Lagi OW Hadir Di Tanah Datar, PJKIP Punya Struktur Resmi
UPT SDN 04 BARINGIN, GELAR KEGIATAN LOMBA ANTAR SISWA
Tali Banda Kiri Kanan Jalan Buruk, Masyarakat Banto Goro Bersama
PN Batusangkar Sosialisasikan Administrasi Perkara Dan E-Court
Kanwil Kemenag Sumbar Sampaikan Trik Jitu Via Jalur Prestasi Di Tanah Datar
Berita ini 81 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 10 April 2025 - 20:56 WIB

Terpantau, Silaturrahmi ‘Eid Fithri Tidak Maksimal, Lebaran Dominan Ke Objek Wisata

Kamis, 13 Maret 2025 - 00:22 WIB

Antisipasi Kelangkaan Kebutuhan Bahan Pokok, Polres Gandeng Dinas Terkait Lakukan “Sidak Pasar”

Jumat, 28 Februari 2025 - 13:34 WIB

Pacu Integritas Dan Kepercayaan Publik, PN Batusangkar Gelar Public Campaign

Sabtu, 22 Februari 2025 - 22:11 WIB

Satu Lagi OW Hadir Di Tanah Datar, PJKIP Punya Struktur Resmi

Sabtu, 22 Februari 2025 - 20:18 WIB

UPT SDN 04 BARINGIN, GELAR KEGIATAN LOMBA ANTAR SISWA

Berita Terbaru

Agam/Bukittinggi

Reuni Satu Almet, 29 Tahun Tak Jumpa, Bersua Dengan Profesi Berbeda

Senin, 14 Apr 2025 - 23:54 WIB

Agam/Bukittinggi

Roh ‘Eid Fithr Itu Adalah Merajut Dan Memperkokoh Kembali Sillaturahmi

Senin, 7 Apr 2025 - 13:54 WIB

Agam/Bukittinggi

Pengaruh Pola Asuh Pesantren Terhadap Karakteristik Santri

Sabtu, 29 Mar 2025 - 18:25 WIB