46 Dosen Tetap Non PNS UNP Ikuti Latihan Prajab

- Jurnalis

Jumat, 19 Juli 2024 - 10:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PADANG,empatzona.com – Sebanyak 46 Dosen Tetap Non PNS Universitas Negeri Padang (UNP) mengikuti Latihan Pra Jabatan Bagi Dosen Tetap Non PNS Di Lingkungan UNP yang digelar selama empat hari 15-18 Juli 2024.

Kegiatan yang digelar di Aula Fakultas Ilmu Sosial (FIS) itu dibuka langsung oleh Rektor Universitas Negeri Padang Krismadinata, Ph.D.

Dalam sambutannya Rektor Kris mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung kepada dosen peserta Latsar (latihan dasar) di Universitas Negeri Padang.

“Walaupun kita semua berasal dari berbagai daerah, namun ketika bergabung di UNP, maka marilah bersama-sama kita membangun UNP,” paparnya saat membuka acara itu, Senin (15/7/2024).

Tak hanya itu, Rektor juga mendorong para dosen tersebut untuk terus mengembangkan kompetensi diri, karena menurutnya dosen muda merupakan masa depan UNP yang akan menjadi penerus pimpinan-pimpinan UNP. Tak hanya itu lanjitnya, pada kesempatan itu, ia juga memberikan materi mengenai UNP menuju World Class University (WCU).

Baca Juga :  Selangkah Lagi, Ketua FKPP Sumbar Itu Selesaikan Study Magister-nya di UIN Bukittinggi

Sementara itu, Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) UNP Diyan Rahmawati Rahmad, ST., MM. dalam laporannya mengatakan peserta Latihan Prajabatan ini berasal dari sejumlah Fakultas di UNP, diantaranya Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) 5 orang, Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) 2 Orang, Fakultas Ilmu Sosial (FIS) 6 Orang, Fakultas Kedokteran (FK) 15 orang, Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika (FMIPA) 1 Orang.

“Kemudian dari Fakultas Pariwisata Perhotelan (FPP) 10 orang, 3 orang dari Fakultas Psikologi Kesehatan (FPK) dan yang terakhir Fakultas Teknik (FT) 4 Orang,” terangnya.

lebih lanjut ia menjelaskan sejumlah materi akan diberikan bagi peserta selama Latihan Pra Jabatan digelar dengan pemateri pimpinan-pimpinan di UNP. Turut tampak hadir dalam acara ini, Wakil Rektor I, II, III, IV, Dekan-dekan di Lingkungan UNP, Direktur Sekolah Pasca Sarjana, dan pimpinan lain di Lingkungan UNP. [Sumber.unp.ac.id/ed.red.ezc]

Baca Juga :  Marjohan, Tenaga Ahli DPRD Provinsi Riau Raih Gelar Doktor Dengan "Cumlaude"

Berita Terkait

Tawadhu’ nya  Gubernur “Santri”, Reuni Murid Dengan Guru
Reuni Satu Almet, 29 Tahun Tak Jumpa, Bersua Dengan Profesi Berbeda
Roh ‘Eid Fithr Itu Adalah Merajut Dan Memperkokoh Kembali Sillaturahmi
Pengaruh Pola Asuh Pesantren Terhadap Karakteristik Santri
Pembelajaran Kitab Kuning di Era Modern Tantangan dan Inovasi
Kenakalan Remaja Mencemaskan, Pemondokan Solusi Tepat Sebagai Antisipasi
Transformasi Model Pendidikan a-la “Kitab Gundul” Di Pesantren dan Modern
Pemondokan ;  (Pendidikan Pondok) Alternatif Tepat Untuk Dzurriyat Kedepannya
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 22:10 WIB

Tawadhu’ nya  Gubernur “Santri”, Reuni Murid Dengan Guru

Senin, 14 April 2025 - 23:54 WIB

Reuni Satu Almet, 29 Tahun Tak Jumpa, Bersua Dengan Profesi Berbeda

Senin, 7 April 2025 - 13:54 WIB

Roh ‘Eid Fithr Itu Adalah Merajut Dan Memperkokoh Kembali Sillaturahmi

Sabtu, 29 Maret 2025 - 18:25 WIB

Pengaruh Pola Asuh Pesantren Terhadap Karakteristik Santri

Jumat, 21 Maret 2025 - 21:10 WIB

Pembelajaran Kitab Kuning di Era Modern Tantangan dan Inovasi

Berita Terbaru

Agam/Bukittinggi

Reuni Satu Almet, 29 Tahun Tak Jumpa, Bersua Dengan Profesi Berbeda

Senin, 14 Apr 2025 - 23:54 WIB

Agam/Bukittinggi

Roh ‘Eid Fithr Itu Adalah Merajut Dan Memperkokoh Kembali Sillaturahmi

Senin, 7 Apr 2025 - 13:54 WIB

Agam/Bukittinggi

Pengaruh Pola Asuh Pesantren Terhadap Karakteristik Santri

Sabtu, 29 Mar 2025 - 18:25 WIB